Sumber : Batam Pos 2 Des 2007
Menuntut Keadilan bagi Nelayan
BP. "1 dari 3 nelayan pulau Kasu ditembak anggota brimob setelah diteriaki pencuri. Mereka berencana mengangkat bubu yang mereka tanam di perairan Tanjung Uncang jauh dari Kawasan PT Belantara Kita yang dijaga aparat brimob tersebut. Kedatangan oknum brimob yang sambil berteriak membuat nelayan ketakutan dan berencana melarikan diri. Malangnya tembakan langsung diarahkan ke pancung yang dinaiki nelayan. 1 nelayan terkena tembakan pada paha dan rahang kirinya.
"Penembakan dilakukan karena mereka diduga hendak melakukan pencurian.Aparat keamanan memang ditugaskan di sana karena sering terjadi pencurian. "" Komandan Brimob Kompol Omestian
Mamat, Nelayan Pulau Kasu "Jauh sebelum, perusahaan itu berdiri kami telah memasang bubu dan menangkap ikan disana"
HNSI Batam, Daniel "Penembakan terhadap nelayan itu dinilai membabi buta. Ini adalah perbuatan keji yang tidak sesuai dengan prosedur. Sanksi tegas perlu diberikan atas insiden ini. Agar tidak terulang dan pelaku bertanggung jawab. Seharusnya mereka membela masyarakat bukan menembak masyarakat"
Larangan peliputan bagi wartawan BP, 3 Des 2007 "Korban penembakan dijaga ketat brimob. Urusan akan diselesaikan secara kekeluargaan"
Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Anggaria Lopis " masih terlalu jauh memutuskan siapa yang bersalah. Ini masih dalam penyelidikan, bagaimana kronologisnya dan belum ke tahap penyidikan. Pastinya yang menembak adalah anggota Brimob. Kan pakai baju dinas dan bersenjata lengkap."
Komentar Yals :
1. Nelayan tidak bersenjata
2. Nelayan hendak mengangkat bubu
3. Nelayan Ketakutan dan berencana melarikan diri
4. Masih dugaan (tidak berlakunya Asas praduga tak bersalah)
5. Meninggalkan korban dalam keadaan luka parah
6. Kepolisian terkesan melindungi anggotanya
7. Kurang kooperatifnya Brimob Batam atas insiden ini dalam mengklarifikasi berita ini sehingga menimbulkan syak wasangka kepada korps berbaju hitam ini.
8. Kemana korban akan melapor apabila penegak hukum yang melakukan tindakan kekerasan seperti ini.
Friday, December 7, 2007
Baru Diduga Hendak Mencuri Nelayan Ditembak Oknum Brimob
Dikirim oleh Yayasan Laksana Samudera at 1:39 AM
Kategori Kliping digital
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment